Simak! Berikut Perbedaan Antara Laptop, Notebook dan Netbook, Mirip Tapi Tak Sama

Selasa 16-04-2024,23:05 WIB
Reporter : Aulia Yesella
Editor : Rizal Husen

FIN.CO.ID - Penggunaan perangkat komputer yang mudah dibawa kemana-mana ini sudah menjadi makanan sehari-hari bagi kebanyakan orang di zaman sekarang.

Walaupun memiliki bentuk dan tampilan yang hampir serupa, laptop, notebook, hingga netbook memiliki berbagai perbedaan mendasar. 

Namun sampai sekarang masih banyak yang keliru memahaminya dan tetap menyamakan ketiganya.

Perbedaan laptop, notebook, dan netbook bisa dilihat dari tampilannya yang berbeda walau sedikit. 

Selain itu, ada pula perbedaan pada spesifikasi dan berat yang dimiliki, sehingga pengguna bisa dengan cermat membedakan ketiga perangkat komputer yang mudah dibawa kemana-mana tersebut.

BACA JUGA:4 Rekomendasi Laptop Terbaru 2024 dengan Harga standar dan Punya Spek Tinggi, Cocok untuk Mahasiswa

Berikut ini perbedaan laptop, notebook dan netbook yang pengguna perlu ketahui.

1. Perbedaan Ukuran Layar

Perbedaan pertama yang langsung bisa dilihat dari laptop, notebook, dan netbook adalah perbedaan ukuran layarnya. 

Melihat dari perbedaan satu ini tentunya sangat mudah dan kamu bisa langsung memahami mana yang laptop, notebook, dan netbook.

Laptop biasanya memiliki ukuran layar yang paling besar dibandingkan dengan notebook dan netbook. 

BACA JUGA:5 Rekomendasi Laptop Gaming Super Tipis dan Ringan, Punya Spek Gahar!

Biasanya Laptop memiliki ukuran layar sebesar lebih dari 17 inci dan selain itu, laptop juga menjadi yang paling tebal di antara ketiganya.

Selanjutnya, lebih kecil dari laptop yaitu notebook, dan biasanya ukuran layar yang dimiliki notebook adalah sebesar 13 sampai 18 inci. 

Kategori :