Gadget . 25/06/2024, 16:40 WIB
Penulis : Ari Nur Cahyo | Editor : Ari Nur Cahyo
Namun jika kamu seorang mahasiswa desain, misalnya, yang membutuhkan perangkat portabel, HUAWEI MateBook 14 bisa menjadi pilihan yang tepat. Desainnya yang ramping (14,5 mm) dan ringan (1,31 kg) membuat laptop flagship ini cocok digunakan untuk mendukung produktivitas harian mahasiswa yang sering berpindah tempat untuk mengikuti perkuliahan atau bahkan untuk mengerjakan tugas.
Dengan prosesor Intel® Core™ Ultra berperforma tinggi, laptop ini juga mampu memproses berbagai aktivitas komputasi yang berat dengan cepat dan ringkas. Sama seperti sister product-nya, HUAWEI MateBook 14 juga telah dilengkapi fitur HUAWEI Dual Shark Fin Fan, yang dapat mengoptimalkan pendinginan mesin laptop saat pengguna sedang mengerjakan tugas komputasi berat, sehingga performa laptop tetap baik dan terjaga meski dipakai berjam-jam.
Kerennya lagi, laptop canggih ini mengadopsi desain garis lengkung yang lembut dan keyboard tanpa bingkai serta desain ventilasi udara berpola titik, yang semakin menambah nilai estetik tampilannya. Laptop HUAWEI MateBook 14 juga hadir dalam balutan warna-warna pilihan yang unik seperti Green yang eye-catching dan cocok untuk para Gen Z, serta warna Space Grey yang pas untuk pecinta warna netral, yang pastinya bakal buat kamu terlihat standout dimana saja.
PT.Portal Indonesia Media