Gadget

Wajib Tau! Perbedaan Laptop Gaming dengan Laptop Biasa, Yuk Disimak

tekno.fin.co.id - 03/05/2024, 15:05 WIB

Dari prosesor yang kuat hingga kartu grafis kelas atas, laptop gaming menawarkan pengalaman gaming yang mendekati desktop, dengan mobilitas yang tak tertandingi.

FIN.CO.ID - Teknologi laptop semakin berkembang dan melahirkan berbagai jenis yaitu laptop gaming dan laptop biasa. Kemajuan teknologi dalam laptop gaming telah menciptakan mesin yang tidak hanya mampu menangani tugas-tugas berat seperti pengeditan video dan rendering grafis. 

Tetapi juga mampu menjalankan game-game dengan grafis yang memukau dan performa yang tak tertandingi. Dari prosesor yang kuat hingga kartu grafis kelas atas, laptop gaming menawarkan pengalaman gaming yang mendekati desktop, dengan mobilitas yang tak tertandingi.

Di sisi lain, laptop biasa juga mengalami kemajuan yang sangat signifikan. 

BACA JUGA:

Mereka menjadi lebih ringan, lebih tipis, dan lebih efisien secara energi, memungkinkan pengguna untuk menjalankan aplikasi sehari-hari dengan lancar, dari pekerjaan kantor hingga streaming video.

Desain yang ramping dan daya tahan baterai yang lebih baik membuat mereka menjadi pilihan yang populer bagi pekerja mobile dan pelajar, yuk simak bersama-sama mengenai perbedaan keduanya.

1. Segi Performa

Perbedaan paling mendasar dan mencolok antara laptop gaming dan laptop biasa adalah segi performa atau kinerjanya. 

Laptop gaming biasanya didesain dengan komponen bagian dalam lebih kencang dan powerful, ini bertujuan untuk menjalankan Software berat seperti Adobe Photoshop atau After Effect dan berbagai game. 

BACA JUGA:

Selain itu, laptop gaming juga dipasangi berbagai CPU, GPU, penyimpanan SSD, dan Ram yang lumayan besar untuk berbagai kebutuhan berat.

Berbeda dengan laptop biasa, yang hanya dibekali komponen seperlunya saja. 

Alasannya, karena laptop biasa digunakan untuk mengerjakan tugas-tugas ringan seperti membuat dokumen atau melakukan pertemuan online biasa. 

Laptop biasa cenderung kurang mampu untuk menjalankan kinerja game atau editing.

2. Segi kualitas dan Desain Fisik

Aulia Yesella
Penulis