iPhone 15 Tak Laku! Ini Taktik Apple agar iPhone 16 Bakal Jadi HP Terlaris Sepanjang Masa

tekno.fin.co.id - 30/04/2024, 12:32 WIB

iPhone 15 Tak Laku! Ini Taktik Apple agar iPhone 16 Bakal Jadi HP Terlaris Sepanjang Masa
Pesawat milik maskapai Citilink terdampak abu vulkanik erupsi Gunung Ruang di Bandara Sam Ratuangi, Manado, Sulawesi Utara

FIN.CO.ID - Diskusi kedua raksasa teknologi tersebut membahas mekanisme intergrasi sistem OpenAI pada sistem operasi iOS 18 yang akan tersemat pada iPhone 16.

Apple dan OpenAI tidak segera merespons permintaan konfirmasi tersebut.

CEO Apple Tim Cook mengatakan tahun ini perusahaannya akan berinvestasi besar-besaran ke AI, namun belum diumumkan mitra resmi Apple untuk mengembangkan teknologi tersebut.

Apple perlu mengejar ketinggalan untuk meningkatkan daya saingnya di tengah gempuran ponsel Android yang kian canggih. 

Apple menjadi salah satu vendor yang paling terlambat mengadopsi teknologi terbaru.

BACA JUGA: Menghapus Batas Antara Digital dan Nyata: Apple Vision Pro Meredefinisi Interaksi Ruang Anda

Bukan cuma AI yang sudah marak di ponsel-ponsel Android, Apple juga hingga kini belum mengikuti tren HP lipat yang makin menanjak.

Kebangkitan Huawei di China pun membuat Apple makin berdarah-darah menghadapi kompetisi. 

Terbukti penjualan iPhone di China anjlok 19% secara tahun-ke-tahun (yoy) pada kuartal pertama (Q1) 2024, menurut laporan firma riset Counterpoint.

Pangsa pasar Apple di pasar smartphone terbesar dunia anjlok menjadi 15,7% di Q1 2024 dari yang sebelumnya 19,7%. 

Hal itu menyebabkan Apple berhadapan dengan Huawei yang penjualannya naik 70% secara yoy.

BACA JUGA: iPad Air 2024 Akan Segera Rilis! Karya Terbaru Apple dengan Mengusung Layar yang Mirip iPad Pro

Apple akhirnya harus tergeser dari posisi 'raja' HP China dan posisinya digantikan Vivo, selanjutnya di nomor kedua ada Honor yang dulunya merupakan sub-merek dari Huawei.

Advertisement

Apple terdorong ke posisi ketiga, lalu Huawei di posisi keempat dengan pangsa pasar 15,5% atau hanya selisih 0,2% dari sang raksasa Cupertino.

Di ranah global, laporan firma IDC melaporkan penjualan global iPhone juga merosot 9,6% yoy pada Q1 2024 dan posisinya sebagai 'raja' HP dunia juga digeser oleh Samsung.

Aulia Yesella
Penulis