Midtrans Hadirkan Invoicing untuk Pengusaha, Tagih Pembayaran ke Pelanggan Jadi Lebih Cepat

tekno.fin.co.id - 28/02/2024, 08:00 WIB

Midtrans Hadirkan Invoicing untuk Pengusaha, Tagih Pembayaran ke Pelanggan Jadi Lebih Cepat
Midtrans Invoicing

FIN.CO.ID - GoTo Financial, memperkuat komitmen dalam menghadirkan layanan payment gateway yang dapat diandalkan dengan memperkenalkan Midtrans Invoicing.

Midtrans Invoicing adalah solusi pengelolaan invoice secara otomatis untuk memudahkan pemilik usaha dalam melakukan penagihan ke pelanggan, sehingga mereka bisa menggunakan waktunya untuk benar-benar fokus mengembangkan usaha.

Group Head of Merchant Services GoTo Financial Haryanto Tanjo sampaikan jika ada sebagian perusahaan masih menggunakan kuitansi sehingga dinilai tidak praktis.

"Lewat Midtrans Invoicing, pemilik usaha dapat memanfaatkan layanan invoice elektronik yang dilengkapi dengan pengingat otomatis dan link pembayaran.Fitur ini membantu mempercepat proses penagihan invoice ke pelanggan sehingga harapannya arus kas perusahaan lebih lancar dan operasional perusahaan menjadi lebih efisien.” ungkapnya dalam rilisnya pada Rabu, 28 Februari 2024.

Advertisement

BACA JUGA:

Kemudahan yang dihadirkan Midtrans Invoicing diakui oleh Valensio, pemilik dari Campsite Indonesia yang merupakan salah satu pelanggan awal Midtrans Invoicing.

“Sebagai pemilik usaha, fitur invoice dari Midtrans telah mentransformasi proses pembayaran pelanggan. Pengiriman tagihan jadi lebih mudah,” ujar Valensio.

Lanjutnya dengan menggunakan Midtrans Invoicing akan jadi lebih mudah dengan menggunakan tiga software untuk buat satu invoice.

"Tim kami harus memasukkan seluruh detail penagihan ke dalam aplikasi spreadsheet, kemudian membuat payment link untuk setiap invoice. Selanjutnya, kami kirimkan lewat pos ke klien kami. Kemudian, kami menggunakan spreadsheet lagi untuk mendata setiap pembayaran, mengingatkan klien- klien kami secara manual lewat aplikasi chat untuk menagih pembayaran. Kami sering kali terlewat untuk mengingatkan jika ada keterlambatan pembayaran sehingga berdampak kepada pemasukan perusahaan.” terangnya

BACA JUGA:

Dengan memanfaatkan Midtrans Invoicing, pelaku usaha bisa mengelola bisnis lebih praktis dan efisien dengan empat keunggulan utama

 

Membuat invoice secara otomatis 

Advertisement

Tinggalkan cara lama pembuatan invoice manual dan beralih ke sistem tagihan elektronik yang dibuat secara otomatis, termasuk rekonsiliasi pembayaran. Invoice dibuat dengan tampilan lebih profesional dan dapat disesuaikan dengan kebutuhan usaha mulai dari pengaturan logo, daftar pembelian, hingga perhitungan diskon.

Terima pembayaran lebih cepat dan tepat

Ari Nur Cahyo
Penulis