Spesifikasi dan Harga Samsung Galaxy S24 Fe, Ponsel Anyar dengan Segudang Keunggulan

tekno.fin.co.id - 15/02/2025, 06:32 WIB

Spesifikasi dan Harga Samsung Galaxy S24 Fe, Ponsel Anyar dengan Segudang Keunggulan

OIS pada kamera telefoto membantu mengurangi guncangan saat memperbesar objek, menghasilkan gambar yang tetap tajam dan stabil meskipun di-zoom.

Sementara kamera depan berukuran 10 MP. Kamera depan 10 MP dirancang untuk selfie dan video call, dengan kualitas gambar yang baik dan warna yang akurat.

Didukung berbagai fitur seperti AI Beautification untuk mempercantik wajah secara alami dan HDR untuk menangani pencahayaan yang sulit.

Untuk baterai, ponsel memiliki baterai denga daya 4.700 mAh. Kapasitas 4.700 mAh cukup besar untuk penggunaan sehari penuh, termasuk streaming, gaming, atau multitasking. Diklaim mampu bertahan hingga dua hari dengan penggunaan normal.

Advertisement

Dengan fast charging 25W, pengguna bisa mengisi daya dengan cepat—sekitar 50% dalam 30 menit menggunakan charger yang kompatibel.

Mendukung wireless charging 15W, memungkinkan pengguna mengisi daya tanpa kabel, hanya dengan meletakkan perangkat di atas pengisi daya nirkabel yang kompatibel.

Juga mendukung reverse wireless charging, sehingga bisa digunakan untuk mengisi daya perangkat lain seperti Galaxy Buds atau smartwatch.

Dengan kombinasi kamera berkualitas tinggi dan baterai berkapasitas besar, Samsung Galaxy S24 FE menawarkan pengalaman fotografi yang mumpuni serta daya tahan yang dapat diandalkan sepanjang hari.

Keunggulan Samsung Galaxy S24 FE

1. Teknologi Kecerdasan Buatan (AI ): Dilengkapi dengan fitur Galaxy AI seperti "Circle to Search" untuk pencarian objek dalam gambar, "Live Translate" untuk terjemahan bahasa real-time, dan "ProVisual Engine" yang meningkatkan kualitas foto, terutama dalam kondisi pencahayaan rendah.

2. Desain Premium : Menggunakan material aluminium dengan perlindungan Gorilla Glass Victus, memberikan tampilan elegan dan daya tahan tinggi.

3. Kinerja Optimal : Chipset Exynos 2400e memastikan performa yang responsif untuk multitasking dan gaming, didukung oleh vapor chamber yang 11% lebih besar untuk pengelolaan panas yang lebih baik.

4. Kamera Berkualitas Tinggi: Sistem kamera dengan fitur ProVisual Engine memungkinkan pengambilan gambar dan video yang tajam dan detail, bahkan dalam kondisi minim cahaya.

Advertisement

Afdal Namakule
Penulis