Rekomendasi HP Gaming dengan Performa Mumpuni, Harga Terjangkau!

tekno.fin.co.id - 23/07/2024, 16:22 WIB

Rekomendasi HP Gaming dengan Performa Mumpuni, Harga Terjangkau!
Infinix Note 40 Pro 5 G (Infinix)

fin.co.id - Berikut ini rekomendasi HP gaming dengan performa mumpuni dan harga yang sangat terjangkau.

Saat ini, HP gaming terbaik di kelas menengah sudah banyak sekali di pasaran dengan berbagai macam spek yang mereka tawarkan.

Untuk memberikan pengalaman bermain yang yang seru tentu harus didukung dengan performa ponsel yang tangguh.

Namun, untuk mendapatkan kepuasan tersebut, Anda tidak harus membeli sebuah smartphone dengan harga mahal.

Advertisement

Sekarang ini sudah banyak HP gaming murah yang dapat mendukung segala aktivitas penggunanya bahkan bermain game sekalipun.

Berikut beberapa HP gaming terbaru yang direkomendasikan dan dapat disesuaikan dengan keperluan.

1. Infinix Note 40 Pro 5 G

Infinix Note 40 Pro 5 G menjadi salah satu ponsel yang cocok sekali menemani kalian untuk bermain game.

Ponsel ini telah dibekali dengan chipset MediaTek Dimensity 7020 dengan HyperEngine 5.0 dan didukung oleh yang yang cukup besar 8GB.

Selain layarnya yang lebar dengan ukuran 6,78 inci Flexible AMOLED FHD+ 120Hz, HP gaming ini juga dibekali dengan baterai berukuran 5000mAh.

Harga: Rp3,8 Jutaan

2. Tecno Spark 20 Pro

Tecno Spark 20 Pro merupakan salah satu ponsel yang cocok untuk bermain game karena memiliki performa yang tinggi.

Ponsel ini sangat cocok sekali untuk Anda yang senang bermain game karena dibekali dengan chipset Mediatek Helio G99 (6 nm).

Pengalaman bermain Anda akan menjadi lebih seru lagi dengan layar IPS 6,78 inci dengan resolusi FHD+ dan refresh rate 120Hz.

Advertisement

Harga: Rp2,4 Jutaan

3. POCO X6 5G

Untuk mendukung pengalaman gaming yang lebih menyenangkan, ponsel ini dibekali dengan chipset Snapdragon 7s Gen 2 dengan kombinasi RAM 12GB, serta ROM 256GB.

Sahroni
Penulis