Baterai 5.000mAh dan pengisian cepat 25 watt Daya tahan baterai adalah tujuan utama, dan Samsung A35 5G tidak mengecewakan.
Dibekali baterai berkapasitas 5000 mAh, ponsel ini punya daya tahan yang baik.
Fitur fast charging 25 watt juga memberikan kenyamanan fast charge bagi pengguna yang selalu bepergian.
Rilis dan Harga Rencananya Samsung A35 5G akan resmi diluncurkan pada Maret 2024, mengikuti jejak pendahulunya.
BACA JUGA:
- Samsung Galaxy A35 5G Andalkan Fitur Food Photography, Bikin Konten Jadi Lebih Epic
- Review Samsung Galaxy XCover7 dan Galaxy Tab Active5: Tablet dan Smartphone Garang untuk Kebutuhan Ekstrem
Bagi konsumen yang mempertimbangkan untuk mengganti ponsel kelas menengah dengan budget antara Rp 4 jutaan hingga Rp 5 jutaan, Samsung A35 5G sepertinya bisa menjadi pilihan yang patut ditunggu.
Namun bagi yang membutuhkan ponsel segera, Samsung A34 5G tetap menjadi pilihan solid dengan spesifikasi hampir sama.(*)