Gadget . 15/04/2024, 06:10 WIB
Penulis : Aulia Yesella | Editor : Afdal Namakule
FIN.CO.ID - Tanpa ada bocoran apapun sebelumnya, HMD Global secara mengejutkan memperkenalkan 3 HP anyar Nokia dan ketiga perangkat ini antara lain, Nokia 230, Nokia 6310 dan Nokia 5310.
Dalam upaya untuk menyatukan daya tarik nostalgia dengan fitur-fitur modern, ketiga perangkat ini telah ditingkatkan dengan fungsionalitas yang lebih canggih.
Kehadirannya dalam versi 2024 ini dapat membawa sejumlah fitur modern yang bekerja lebih baik.
Termasuk juga dengan fitur aksesibilitas tingkat lanjut, Bluetooth 5.0 dan pengisian daya USB-C.
Ketiga ponsel ini menawarkan spesifikasi serupa, dengan layar IPS QVGA 2,8 inci dan baterai 1.450 mAh yang dapat dilepas, memberikan waktu siaga hingga 27 hari.
BACA JUGA: Nokia C3: Smartphone Murah Rp1 Jutaan dengan Sentuhan Klasik
Nokia 230, 6310 dan 5310, akan menjadi penerus dari ponsel dengan HP yang sama dirilis pada tahun 2001, 2007 dan 2015.
Mereka telah didukung oleh chip Unisoc 6531F, RAM 8 GB dan penyimpanan internal sebesar 16 GB yang dapat diperluas hingga 32 GB melalui kartu microSD.
Meskipun memiliki kesamaan dalam spesifikasi, setiap ponsel memiliki beberapa perbedaan desain dan beberapa perubahan kecil pada komponen.
Nokia 230 dilengkapi dengan kamera 2 MP, sementara Nokia 6310 dan Nokia 5310 memiliki kamera belakang 0,3 MP.
Perbedaan Nokia 230, Nokia 6310 dan Nokia 5310 ada pada sensor kamera yang digunakan di ketiga perangkat ini.
BACA JUGA: Trend Baru: Nokia Jadul Kini Laku Keras Dibeli Gen Z
Sekarang ketiga perangkat tersebut telah menjalankan sistem operasi terbaru yaitu Series 30+ OS.
Nokia 5310 juga menonjol dengan tombol pemutaran musik khusus dan speaker ganda menghadap ke depan untuk pengalaman mendengarkan musik yang lebih baik.
Selain itu, ketiga ponsel ini menyertakan aplikasi klasik bawaan seperti game Snake dan radio FM, mempertahankan sentuhan nostalgia dari versi sebelumnya.
PT.Portal Indonesia Media