Gadget

Realme GT 6T: Performa Ngebut dengan Snapdragon 7+ Gen 3, Harganya 5 Jutaan

tekno.fin.co.id - 24/05/2024, 10:40 WIB

Handphone Realme GT 6T

FIN.CO.ID - Realme mengeluarkan handphone gaming terbarunya yakni Realme GT 6T dengan chipset Snapdragon 7+ Gen 3.

Realme GT 6T diperkenalkan di India, handphone ini memiliki tiga varian  dengan harga yang terjangkau.

Realme GT 6T memiliki spesifikasi menarik lainnya yang menunjang kebutuhan sehari-hari dengan kamera 5.500 mAh dan kamera Sony LYT-600 50 MP.

Bagi kalian penasaran dengan handphone Realme GT 6T, simak ulasannya di bawah ini secara lengkap yang dilansir dari GSM Arena pada Jumat, 24 Mei 2024.

BACA JUGA:

Handphone ni pada dasarnya identik dengan Realme GT Neo6 SE, tetapi memiliki kecepatan pengisian daya lebih cepat.

Realme GT 6T tersedia dalam RAM 12 GB dan memori internal hingga 512 GB serta dipastikan bisa terhubung dengan konektivitas 5G.

Ponsel ini memiliki layar LTPO AMOLED 10-bit berukuran 6,78 inci dengan kecerahan puncak hingga 6.000 nits, resolusi 2.780 x 1.264 piksel, dan refresh rate 120 Hz.

Kamera belakang utama GT 6T memiliki sensor Sony LYT-600 50 MP dan lensa f / 1.9. Selain itu, perangkat dilengkapi dengan kamera ultrawide 8 MP dan kamera selfie 32 MP di bagian depan.

BACA JUGA:

Ponsel kelas menengah ini dilengkapi baterai berukuran 5.500 mAh dan mendukung pengisian daya cepat SuperVOOC 120W. Pembeli akan mendapatkan alat pengisi daya saat membeli perangkat tersebut.

Realme GT 6T dijalankan menggunakan sistem operasi Realme UI 5.0 dan Android 14.

Ponsel ini dijanjikan mendapat pembaruan perangkat lunak selama empat tahun dan dukungan pembaruan sistem operasi utama selama tiga tahun.

Realme GT 6T tersedia dalam Fluid Silver dan Razor Green dengan empat konfigurasi memori.

Perangkat dengan RAM/ROM 8GB/128GB harganya 30.999 Rupee (Rp5,9 juta), 8GB/256GB harganya 32.999 (Rp6,3 juta), 12GB/256 GB harganya 35.999 Rupee (Rp6,9 juta), dan 12GB/512GB harganya 39.999 Rupee (Rp7,7juta). 

Ari Nur Cahyo
Penulis