Gadget

Samsung Galaxy A15 5G: HP dengan Harga Rp3 Jutaan yang Paling Rekomended untuk Dimiliki

tekno.fin.co.id - 03/05/2024, 17:00 WIB

Galaxy A15 5G mengusung ciri khas dengan flat frame, layout kamera linier, sudut-sudut yang membulat dengan pilihan warna Yellow, Blue dan Blue Black.

FIN.CO.ID - Samsung Galaxy A15 5G merupakan smartphone kelas menengah (Mid Range) yang saat ini memiliki kualitas terbaik. Galaxy A15 5G mengusung ciri khas dengan flat frame, layout kamera linier, sudut-sudut yang membulat dengan pilihan warna Yellow, Blue, dan Blue Black.

Dimensi Samsung Galaxy A15 memiliki tinggi 160.1 milimeter (mm), lebar 76.8 mm dan ketebalan 8.4 mm dengan berat 200 gram.

Galaxy A15 5G menggunakan layar Super AMOLED 6,5 inci dengan resolusi Full HD Plus, refresh rate 90 Hz, dan tingkat kecerahan maksimum 1000 nits. 

Fitur Eye Comfort Shield juga hadir untuk mengurangi paparan cahaya biru dalam smartphone ini.

BACA JUGA:

Layar ini juga sudah dibekali fitur vision booster untuk meningkatkan visibilitas dan kecerahan, saat menggunakannya di bawah sinar matahari atau cahaya terang lainnya.

Pada sektor fotografi, Galaxy A15 5G memiliki tiga kamera di bagian belakang terdiri dari, kamera utama 50 MP, ultawide 5 MP dan macro 2 MP. 

Untuk kamera selfienya memiliki resolusi 13 MP dan kamera depan maupun belakang Samsung Galaxy A15 5G mampu merekam video hingga 1080p 30fps.

Dapur pacu Samsung Galaxy A15 5G menggunakan Chipset Mediatek Dimensity 6100+ (6 nm) serta Chip ini memiliki CPU Octa-core clockspeed 2.2 GHz, serta sistem grafis yang dijalankan Mali-G57 MC2.

Galaxy A15 5G juga mendukung fitur RAM Plus sampai 8GB dengan RAM aslinya sebesar 8GB, untuk penyimpanannya juga dapat ditambah dengan MicroSD sampai 1TB.

BACA JUGA:

Untuk daya tahan, Galaxy A15 5G ditopang baterai berkapasitas 5.000 mAh dengan kemampuan 25W Fast Charging. 

Yang diklaim dapat terisi 30 persen dalam waktu 50 menit, serta 85 menit untuk terisi penuh.

HP Samsung ini juga sudah datang dengan One UI 6 berbasis Android 14, dengan berbagai fitur seperti Samsung Knox Vault yang ditingkatkan, dan berguna untuk memberikan tingkat keamanan yang kuat.

Fitur tersebut untuk melindungi informasi penting saat perangkat mengalami gangguan terkait hardware, seperti pembongkaran.

Aulia Yesella
Penulis