Gadget

Samsung Geser Apple Jadi Brand HP Terlaris 2024, Salah Satunya Karena Punya Sistem Galaxy AI

tekno.fin.co.id - 07/04/2024, 07:45 WIB

Kini perusahaan asal Korea Selatan yaitu Samsung, berhasil mengungguli Apple sebagai brand HP terlaris dan nomor satu di dunia.

FIN.CO.ID - Selama lima bulan terakhir, Samsung selalu kalah dari pembuat iPhone tersebut. 

Kini perusahaan asal Korea Selatan itu berhasil mengungguli Apple sebagai brand HP terlaris di dunia.

Berdasarkan riset dari Counterpoint dan Hana Securities, penjualan Samsung mencapai 19,69 juta unit selama Februari 2024. 

Sedangkan Apple hanya mendapatkan sebanyak 17,41 juta unit di periode yang sama dengan Samsung. 

Seri Samsung Galaxy S24 yang merupakan HP terbaru mereka ini telah terjual hingga 6,53 juta unit, yang dimana angka ini sudah menyumbang sebanyak 20 persen dari pasar ponsel global sejak bulan Februari 2024.

BACA JUGA: 7 Fitur Galaxy AI yang Bikin Flagship Samsung Makin High-end, Yuks Cari Tau!

Bahkan di negara Eropa, Samsung memiliki pangsa pasar sebesar 34 persen dari seluruh penjualan smartphone di sana.

Galaxy AI yang merupakan fitur andalan dari Samsung Galaxy S24 yang berhasil meningkatkan pangsa pasar mereka di Amerika Serikat menjadi sebanyak 36 persen. 

Galaxy S24 sendiri telah menyumbang 52 persen dari total penjualan HP Samsung di negara tersebut.

Galaxy AI adalah sekumpulan fitur kecerdasan buatan (artificial intelligence/AI) yang dirilis di Samsung Galaxy S24. 

Galaxy AI merupakan sebuah inovasi baru dari Samsung pada dunia teknologi kecerdasan buatan atau AI. 

BACA JUGA: Ini Fitur Circle to Search with Google di Samsung Galaxy S24 Series: Jelajahi Internet Makin Mudah dengan Galaxy Ai

Yang dirancang secara khusus untuk mengoptimalkan perangkat mobile, seperti smatphone, tablet, hingga smartwatch.

Fitur AI yang dikembangkan Samsung ini dijanjikan akan mengubah pengalaman pengguna dalam hal komunikasi, hiburan hingga memberi peluang besar untuk meningkatkan kreatifitas pengguna.

Perangkat Samsung yang didukung oleh fitur Galaxy AI memungkinkan ponsel bisa belajar dari pola penggunaan penggung.

Aulia Yesella
Penulis