FIN.CO.ID - Beberapa konsumen berpendapat bahwa kapasitas memori sebesar 128GB tidak akan cukup untuk memenuhi keinginan.
Apple telah memiliki pendapat yang jauh lebih berbeda terkait dengan hal tersebut.
Apple menyebut iPhone 15 yang ditawarkan mulai 128GB ini memiliki kapasitas ruang penyimpanan besar untuk menyimpan foto dan file lainnya.
Pendapat ini telah disampaikan oleh Apple melalui video iklan yang sudah diunggah ke saluran YouTube resminya.
Video ini menampilkan laki-laki yang sedang mengalami dilema saat ingin menghapus foto di iPhone miliknya.
BACA JUGA: Harga iPhone 15 dan 15 Pro Turun Menjadi Rp 2,5 Jutaan di Indonesia
Dilema ini didampingi oleh lagu Don’t let me go, yang dinyanyikan oleh masing-masing individu pada foto yang tersimpan didalam iPhone tersebut.
Namun, sejumlah pihak sudah berpendapat bahwa Apple seharusnya mengutamakan iPhone 15 Pro 1TB atau iPhone 15 Pro Max 1TB jika ingin menyoroti ruang penyimpanan pada smartphone karyanya tersebut.
Sejumlah pihak juga meragukan bahwa dengan kapasitas 128GB cukup untuk menyimpan seluruh foto para pengguna iPhone.
Selain itu, keputusan Apple tentang menyoroti kapasitas ruang penyimpanan iPhone ini dinilai kurang tepat.
iPhone juga telah menawarkan layanan backup dengan memanfaatkan teknologi penyimpanan awan atau cloud.
BACA JUGA:Resmi Hadir di Indonesia, Ini Perbedaan iPhone 15 Pro dan iPhone 15 Pro Max, Mending Pilih Mana?
Sebelumnya, Apple telah melakukan langkah utama di ranah kemampuan kecerdasan buatan (AI) dengan mengakuisisi startup asal Kanada bernama DarwinAI.
Hal ini dinilai sangat berpotensi menjadi awal kemunculan inovasi dari perusahaan teknologi bernilai triliunan dollar itu.
Apple hanya mengkonfirmasi akuisisi tersebut, tidak memberikan informasi mengenai rencana masa depan.