Gadget

Begini Cerita Jerome Polin dan Vonzy Menggunakan Samsung Galaxy S24 Series

tekno.fin.co.id - 02/02/2024, 13:31 WIB

Samsung Galaxt S24 series hadir di Indonesia dengan teknologi Galaxy Ai

FIN.CO.ID - Teknologi AI membuka banyak cara baru untuk pengguna bisa melakukan berbagai hal dengan sangat praktis saat ini. Bayangkan bagaimana jika AI tersebut tersemat langsung dan mudah digunakan dalam smartphone yang dibawa sehari-hari, seperti apa yang dihadirkan oleh Galaxy S24 Series melalui Galaxy AI.

Untuk dapat merasakan kehebatannya, Samsung Electronics Indonesia mengajak masyarakat agar tak ketinggalan untuk memiliki device ini dengan mengikuti pre order yang tinggal 5 hari lagi akan berakhir yaitu hingga 6 Februari pukul 23.59 WIB. 

Team Galaxy Jerome Polin dan Vonzy berkesempatan merasakan pengalaman tersebut selama masa pre order masih berlangsung dan berhasil dibuat kagum oleh segudang keunggulan device ini. Banyak fitur favorit yang menjadi lifehack baru untuk membantunya bisa juggling dengan sempurna di antara kesibukan, hobi, dan pekerjaan-pekerjaan lain yang harus dikerjakan sebagai public figure. 

“Awal tahun anak muda pasti selalu punya resolusi baru. Seperti Samsung yang selalu menghadirkan inovasi paling update. Dari feature phone, ke smartphone, lanjut foldable phone yang super trendy. Dan sekarang, welcome to the new era of the first Galaxy AI. Sebelumnya, Galaxy S sukses trending jadi concert smartphone dan pilihan utama content creator. Kali ini, Galaxy S terbaru membawa lebih banyak inovasi dengan Galaxy AI yang akan bikin hidup lebih praktis dan jadi banyak peluang baru yang bisa kita explore. Terbukti selama masa Pre Order hampir 2 minggu ini konsumen Indonesia memiliki animo tinggi dengan kehadiran Galaxy AI dengan angka Pre Order yang melonjak hingga 160 persen dibandingkan pendahulunya,” Lo Khing Seng, Head of MX Business Samsung Electronics Indonesia.

Lantas apa saja fitur yang spesial bagi keseharian team Galaxy? Mulai dari fitur-fitur untuk editing foto seperti Generative Edit dan Edit Suggestion, dan Nightography Zoom bagi Jerome hingga performance yang handal buat Vonzy. Yuk intip cerita mereka di bawah ini: 

BACA JUGA:

 

Andalan baru Jerome bikin konten kapan pun di mana pun! 

Bagi seorang kreator seperti Jerome, membuat konten foto yang aesthetic jadi salah satu hobi baru yang dia lakukan di tengah kesibukannya setiap hari. Apalagi, sekarang ini dirinya sedang gemar-gemarnya traveling ke berbagai negara, sehingga memotret momen-momen indah di setiap lokasi adalah kewajiban. Saat mengikuti acara Global Unpacked Galaxy S24 Series di San Jose, Jerome juga tak ingin kelewatan momentum berharga tersebut dan mengambil banyak foto-foto indah di negara tersebut, mengingat ini juga pengalaman pertama dirinya bepergian ke Amerika Serikat. 

Hasil-hasil foto Jerome di sana memukau, berkat fitur-fitur AI di kamera Galaxy S24 Ultra yang menemaninya. Salah satu favoritnya ialah AI Zoom, dengan fitur ini dia bisa mengambil gambar dengan lebih jernih dari jarak yang jauh sekalipun Dengan resolusi kamera hingga 200 megapiksel, foto yang dihasilkan menjadi lebih tajam, detail, dan tidak noise. Galaxy S24 Ultra mengadopsi fitur Quad Tele Camera System yang membantu pengguna mengambil foto berkualitas lebih epic, didukung juga kehebatan lensa 5x optical zoom dengan kemampuan 50MP Adaptive Pixel Sensor.

Masih dari kamera, satu fitur lain yang membuat Jerome bisa menghasilkan lebih banyak foto epic selama di San Jose ialah Nightography. Pada Galaxy S24 Ultra, fitur ini mendapat peningkatan sensor pengambilan foto hingga 1.4μm pixels, lebih besar 60 persen dibandingkan pendahulunya. Jerome bercerita, untuk mengisi waktu luangnya saat masih jetlag dari perjalanan jauh biasanya pada malam hari dia suka berkeliling untuk mengabadikan keindahan negara yang dikunjunginya itu. Kesulitan utama pengambilan foto di malam hari ialah kondisi pencahayaan yang minim sehingga dengan bantuan Galaxy S24 Ultra dirinya dapat memotret berbagai objek dengan lebih terang dan jernih. 

“Nightographynya gokil banget. Hari kedua  di Amerika aku kan masih jet lag jadi daripada bengong malam-malam, aku keliling sekitar hotelku buat konten pakai Samsung Galaxy S24 Ultra. Dibandingkan seri sebelumnya, kamera Samsung Galaxy S24 Ultra punya new adaptive pixel dan reinforced AI engine yang buat hasil foto malam jadi lebih detail dan auto reducing noise-nya. Nggak cuma buat foto, tapi space zoom-nya juga epic banget. Buat kamu yang mau buat konten video outdoor pas jalan malem-malem pas traveling atau suka nonton konser apalagi kalo konsernya outdoor dan di malam hari, hasil konten kamu bakal tetep kelihatan dengan sangat jelas,” kata Jerome. 

BACA JUGA:

Editing foto bukan masalah, simpel dan praktis pakai Galaxy S24 Ultra

Ari Nur Cahyo
Penulis