Samsung Galaxy A55 5G Turun Harga: Ponsel Terbaik Kelas Menengah!

tekno.fin.co.id - 22/07/2024, 15:12 WIB

Samsung Galaxy A55 5G Turun Harga: Ponsel Terbaik Kelas Menengah!
Samsung Galaxy A55 5G (Samsung)

fin.co.id - Memiliki spesifikasi yang luar biasa, Samsung Galaxy A55 5G masih menjadi pilihan terbaik untuk Anda miliki.

Galaxy A55 5G Samsung ini memang menawarkan performa yang sempurna untuk ponsel kelas menengah.

Fitur-fitur canggih yang tersemat di dalamnya juga dapat menunjang aktivitas harian penggunanya dengan lancar.

Samsung Galaxy A55 5G di bulan Juli tahun 2024 ini pun mengalami penurunan harga yang terbilang cukup lumayan.

Sejak pertama kali dirilis, HP Samsung Galaxy A55 5G dijual dengan harga Rp5.999.000 untuk varian 8/256GB.

Sedangkan untuk Galaxy A55 5G dengan varian 12/256GB dijual dengan harga Rp6.899.000.

Spesifikasi Samsung Galaxy A55 5G

1. Performa Galaxy A55 5G

Ponsel ini memiliki performa yang terbilang mumpuni karena dibekali dengan chipset Exynos 1480.

Model tersebut merupakan peningkatan dari Exynos 1380 yang digunakan pada Samsung versi sebelumnya yaitu Galaxy A54 5G.

Mendukung performanya semakin maksimal, Galaxy seri A ini dibekali dengan dua varian RAM 8GB dan 12 GB, dan penyimpanan internal yakni 256GB.

2. Layar dan Kamera

Untuk membuat nyaman penggunanya, ponsel ini debekali dengan layar Super AMOLED 6,6 inci resolusi FHD+ (1080 x 2340 pixel).

Bagi Anda yang senang membagikan momen terbaik di berbagai media sosial, HP Samsung ini cocok sekali untuk kalian.

Ponsel ini telah dibekali dengan kamera belakang 50MP, ultra wide 12MP, macro 5MP. Untuk mendapatkan selfie kualitas tinggi, HP ini ditopang dengan kamera depan 32MP.

3. Baterai

Buat kalian yang sering beraktivitas di luar HP ini sangat cocok sekali. Memiliki kapasitas baterai 5.000 mAh, ponsel ini dapat menemani kegiatan harian Anda.

Advertisement

Selain itu, untuk pengisian daya, ponsel ini telah didukung dengan fitur fast charging 25W.

Harga Terbaru Samsung Galaxy A55 5G

Samsung Galaxy A55 5G sekarang ini mengalami penurunan harga atau diskon yang cukup lumayan hingga Rp500.000. Anda bisa mendapatkan ponsel tersebut dengan harga yang lebih murah.

Sahroni
Penulis