Caption di Akun Instagram Kok Hilang, Benarkah ?

tekno.fin.co.id - 26/06/2024, 16:35 WIB

Caption di Akun Instagram Kok Hilang, Benarkah ?
Caption akun Instagram hilang

fin.co.id - Beredar kabar jika caption Instagram mendadak hilang atau menghapus semua tulisan yang ada di platform media sosialnya tersebut.

Caption Instagram merupakan teks pendek yang ditambahkan ke postingan bersama foto atau video yang dibagikan.

Caption ini membantu menceritakan kisah di balik postingan Anda, berinteraksi dengan pengikut Anda, dan membuat konten Anda lebih menarik.

Kini caption Instagram mendadak hilang,yang diumumkan melalui akun @cocca_gk.

"Apa-apaan Instagram yang menghapus semua teks dari postinganku. Bahkan yang lebih tua sekalipun. Dan anehnya terjadi setelah update kedua berturut-turut dalam dua hari. @instagram apa yang salah denganmu ffs??? #Instagramdown LAGI!!!" Tulisnya akun @cocca_GK dikutip pada Rabu (26/6/2024).

Hingga berita ini dimuat, belum ada keterangan resmi dari pihak Meta selaku penyedia layanan platform media sosial tersebut.

Berdasarkan pantauan dengan menggunakan akun Instagram @fin.co.id.

Postingan fin.co.id masih tersedia caption tulisan dan tidak adanya penghapusan dari  pihak Instagram.

Bisa diartikan jika Instagram tidak melakukan perubahan meta selaku penyedia layanan platform media sosial tersebut dan masih berfungsi seperti biasanya.



Advertisement


Fungsinya Caption Akun Instagram 

Caption ini membantu menceritakan kisah di balik postingan Anda, berinteraksi dengan pengikut Anda, dan membuat konten Anda lebih menarik.

Berikut adalah beberapa fungsi caption:

Menjelaskan foto atau video: Apa yang terjadi di dalam gambar? Siapa yang ada di dalamnya? Di mana foto itu diambil?

Berbagi pikiran dan perasaan: Apa yang Anda pikirkan atau rasakan saat mengambil foto atau video?

Mengajukan pertanyaan: Libatkan pengikut Anda dengan mengajukan pertanyaan tentang postingan Anda.

Menceritakan kisah: Gunakan caption untuk menceritakan kisah pendek tentang apa yang terjadi di foto atau video Anda.

Sertakan ajakan bertindak: Beri tahu pengikut Anda apa yang Anda ingin mereka lakukan, seperti menyukai postingan Anda, berkomentar, atau mengikuti Anda.

Berikut adalah beberapa tips untuk menulis caption Instagram yang bagus:

Singkat dan padat: Orang lebih cenderung membaca caption yang pendek.

Gunakan emoji: Emoji dapat menambah personality pada caption Anda dan membuatnya lebih menarik secara visual.

Advertisement

Gunakan hashtag: Hashtag dapat membantu orang menemukan postingan Anda, jadi gunakan yang relevan.

Tandai orang: Jika ada orang di foto atau video Anda, tandai mereka di caption.

Ari Nur Cahyo
Penulis