FIN.CO.ID - WhatsApp merupakan aplikasi perpesanan instan terpopuler di dunia, akhirnya meluncurkan fitur centang biru bagi pengguna akun bisnis.
Fitur centang biru di WhatsApp telah tersebar di Indonesia, Brasil, Kolombia, dan India. Negara lain akan turut merasakan fitur ini dalam beberapa waktu ke depan.
Bagi kalian ingin mendapatkan fitur centang biru di WhatsApp busisess. Penguaha perlu merogoh kocek US$ 14 per bulan atau setara Rp 227 ribuan.
Fitur centang biru di WhatsApp sangat bermanfaat untuk memberikan kenyamanan dan kepercayaan dalam berkomunikasi di platform ini.
Selain centang biru, WhatsApp juga menambahkan beberapa fitur baru bagi pengguna Business di Indonesia dan beberapa negara lain. Salah satunya akses ke API untuk layanan pelanggan (customer service).
Sebagai informasi, Meta merilis progrma verifikasi untuk para kreator pada Maret 2022 dan memperluas fitur ini bagi pebisnis pada September 2023.
Program itu tadinya terbatas pada Facebook dan Instagram. Lalu, kini diboyong ke WhatsApp.
Baca Juga
Ke depannya, WhatsApp Business juga memungkinkan satu akun diakses dari beberapa perangkat. Selain itu, pengguna bisa menciptakan laman web khusus di dalam aplikasi untuk memudahkan informasi ke pelanggan atau vendor.
WhatsApp sudah menghadirkan fitur itu pada WhatsApp Premium yang diuji coba untuk beberapa bisnis di beberapa negara sejak 2022. Namun, fitur ini belum diperluas ke negara lain.
Ke depan, para pengguna WhatsApp Business di seluruh dunia akan merasakan fitur-fitur terbaru perusahaan.
Dampak Positif Fitur Centang Biru
Kehadiran fitur centang biru di WhatsApp membawa beberapa dampak positif, antara lain:
Meningkatkan keamanan dan kepercayaan pengguna dalam berkomunikasi
Memudahkan pengguna untuk membedakan akun resmi dan palsu
Melawan penipuan dan penyebaran informasi yang salah