Gadget

Spesifikasi Samsung Galaxy A22, Punya Tenaga Chipset Mediatek 700 dan Dibanderol dengan Harga Segini

tekno.fin.co.id - 10/05/2024, 23:02 WIB

Spesifikasi Samsung Galaxy A22, Punya Tenaga Chipset Mediatek 700 dan Dibanderol dengan Harga Segini

FIN.CO.ID - Berikut ini adalah spesifikasi lengkap dari ponsel Samsung Galaxy A22 yang sudah bisa menjangkau 5G dan punya juga fitur canggih lainnya.

Salah satu smartphone yang disebut sebagai pilihan utama smartphone gaming di tahun 2024 adalah Samsung galaxy A22 5G.

Produk Samsung Galaxy A22 5G.-samsung.com-

Samsung Galaxy A22 5G saat ini dibanderol dengan harga 3 jutaan. Ponsel ini sudah ditenagai dengan chipset Mediatek Dimensity 700 yang sudah didukung modern 5G.

Ponsel ini didukung dengan RAM 6GB dan ROM 128 GB dan mempunyai luas layar 6,6 inci berjenis TFT dengan super AMOLED yang merupakan jenis layar yang lebih baik dari versi lainnya.

BACA JUGA:

Dengan spesifikasi tersebut, ponsel ini dapat digunakan untuk bermain game yang berat dengan kualitas yang mulus. 

Samsung Galaxy A22 5G mempunyai 3 kamera belakang dengan resolusi maksimal 48MP dan kamera ultrawide dengan resolusi 5MP.

Samsung Galaxy A22-Credit Image: Samsung-

Menjadikan selain cocok untuk bermain game, ponsel ini juga bisa untuk dijadikan smartphone andalan sehari-hari.

Untuk kinerja baterai, ponsel ini tergolong awet karena dibekali baterai 5000 mAh dan dengan tipe port charger sudah USB type C.

 

Brigita
Penulis