Anti Ribet! Ini Cara Mengatasi Baterai Bocor Xiaomi MIUI 13

tekno.fin.co.id - 21/03/2024, 14:20 WIB

Anti Ribet! Ini Cara Mengatasi Baterai Bocor Xiaomi MIUI 13
Cara mengatasi baterai bocor Xiaomi.

FIN.CO.ID - Baterai bocor merupakan masalah untuk setiap pengguna HP Xiaomi, tetapi ada beberapa cara mengatasi baterai bocor di Xiaomi MIUI 13. 

Baterai yang bocor terkadang dapat menganggu karena pengguna HP Xiaomi tidak bisa menggunakan smartphone dengan maksimal. 

Ada berbagai alasan mengapa baterai bocor di Xiaomi, salah satunya yaitu pengguna menginstal terlalu banyak aplikasi atau aplikasi yang tidak beradaptasi dengan sistem pengoptimalan baterai MIUI 13.

Dikutip dari berbagai sumber, berikut ini langkah-langkah cara mengatasi baterai bocor Xiaomi MIUI 13 dengan mudah.

BACA JUGA:

1. Perbarui ponsel secara berkala 

Untuk memperbaiki beberapa masalah pengurasan baterai, Xiaomi melakukan beberapa pembaruan untuk memperbaiki bug terkait baterai.

Maka dari itu, pengguna harus mengecek pembaruan ponsel secara berkala dan memperbarui perangkat.

Pembaruan ini memberikan peningkatan pada layanan pengoptimalan baterai dan menambahkan dukungan aplikasi baru untuk membuat perangkat lebih optimal dalam berbagai hal penggunaan baterai. 

2. Format ponsel

Pengguna harus menghapus data ponsel jika pengoptimalan dan lainnya tidak berfungsi.

Selain itu, pengguna bisa melakukan format ponsel untuk memberikan pengalaman baru tanpa menguras baterai.

3. Copot pemasangan aplikasi yang tidak perlu

Advertisement

Ada beberapa aplikasi yang bahkan tidak digunakan pengguna yang menguras baterai.

Jadi jika pengguna menginstal 40 hingga 50 aplikasi pengguna harus mengecek aplikasi apa saja yang tidak pernah digunakan dan melakukan uninstall.

Aulia Yesella
Penulis