FIN.CO.ID - Berikut ini adalah spesifikasi lengkap dari ponsel Xiaomi 14 Ultra dan juga harganya untuk setiap varian yang rilis di Indonesia.
Menurut spekulasi yang beredar, seri Xiaomi 14 membawa chipset Snapdragon 8 Gen 3, peningkatan signifikan pada kamera utama Leica, dan menggunakan sistem operasi baru, yakni HyperOS.
xiaomi 14 ultra-mi weibo-
Hadir dalam dua varian, baik sebagai varian vanilla atau standar, HP Xiaomi 14 menampilkan material bodi yang beragam, dengan satu bodi belakang berlapis kaca dan varian lainnya menggunakan bahan nano-leather.
Smartphone Android Xiaomi ini menampilkan layar selebar 6,36 inci dengan panel LTPO OLED, resolusi 1200x2670 piksel, dan mendukung refresh rate hingga 120Hz.
BACA JUGA:
- Xiaomi Redmi Note 13 Pro 4G: Spesifikasi Unggulan dan Harga Terbaik di Kelasnya
- Spesifikasi HP Xiaomi 14 Pro: Kamera 50MP dan Snapdragon 8 Gen 3, HP yang Cocok Fotografi
Bagi para penggemar fotografi, Xiaomi 14 menawarkan kemampuan menakjubkan dengan kamera utama berkekuatan 50MP, kamera telefoto 50MP, dan kamera ultrawide 50MP.
Sedangkan untuk pengalaman selfie, Xiaomi telah melengkapi perangkat ini dengan kamera depan 32MP yang mampu merekam video 4K pada 30/60fps.
Xiaomi 14 pro--
Dari sisi performa, perangkat buatan China ini ditenagai oleh prosesor Snapdragon 8 Gen 3, didukung oleh pilihan RAM sebesar 8GB/12GB/16GB, dan penyimpanan internal sebesar 256GB/512GB/1TB.
Bukan hanya itu, Xiaomi juga membenamkan baterai berkapasitas 4.610mAh pada HP terbarunya ini, dengan dukungan pengisian daya super cepat sebesar 90W menggunakan kabel, dan 50W untuk pengisian nirkabel.
BACA JUGA:
- Harga dan Spesifikasi Xiaomi Redmi 10A Terbaru 2024, Cocok untuk Kalian yang Cari Hp Murah
- 10 Deretan HP Xiaomi Terbaru 2024, Spesifikasi dan Harganya
Berbicara tentang harga, varian Xiaomi 14 Ultra ditawarkan dengan beberapa pilihan:
- 12GB/256GB Rp 10.876.993.
- 16GB/512GB Rp 11.964.910.
- 16GB/1TB Rp 13.052.827.