Otomotif

Kelebihan Honda Odyssey yang Cocok di Kelas MPV, Harganya Sampai Rp 100 Jutaan

tekno.fin.co.id - 07/02/2024, 11:24 WIB

Dibanderol harga Rp 100 jutaan, Honda Odyssey salah satu mobil bekas yang banyak diminati orang. Foto Honda

FIN.CO.ID - Dibanderol harga Rp 100 jutaan, Honda Odyssey salah satu mobil bekas yang banyak diminati orang.

Ya, sampai dengan saat ini harga Honda Odyssey bekas sudah mencapai Rp 100 jutaan saja.

Di bursa mobil bekas, Honda Oddyssey ini begitu sangat murah dan terjangkau.

Honda Odyssey masuk ke Indonesia melalui Honda Prospect Motor, satu-satunya wakil pemilik merek (ATPM).

BACA JUGA:

Berdasarkan data yang kami himpun, Honda Odyssey bekas termurah dibanderol Rp 100 jutaan.

Angka tersebut mengacu pada Odyssey Type 2.4 M (ATPM) tahun 2004 Harga Odyssey Type Absolute 2.4 tahun 2004 Rp 110 juta dipasok melalui Importir Umum (IU).

Sedangkan harga Alarm Type 2.4 L (ATPM) pada tahun yang sama adalah Rp 110 juta. 

Honda Odyssey merupakan kendaraan MPV yang diproduksi oleh pabrikan mobil Honda sejak tahun 1994. 

BACA JUGA:

Mobil ini termasuk dalam segmen MPV premium dan hanya dijual satu varian di Indonesia yaitu Honda Odyssey 2.5L Prestige. 

MPV dengan pintu geser dibanderol Rp 776 jutaan.

Keunggulan Honda Odyssey

1. Desain mewah dan premium 

Honda Odyssey memiliki gril depan baru yang memberikan kesan premium dan mewah. 

Lovvi Malino
Penulis